LAGU PUJIAN ROHANI KRISTIANI
Anthony Ginting dan Berkah Doa di Gereja
Anthony Sinisuka Ginting tak henti-hentinya mengucap syukur atas keberhasilannya lolos ke babak utama turnamen bergengsi BCA Indonesia Open Super Series Premier 2015. Tiket babak utama diraih pemain berusia 19 tahun ini dengan mengalahkan Sony Dwi Kuncoro, 21-9, 21-16.
“Waktu hari Minggu (31/5), saya ikut teman-teman jajal lapangan di Istora. Dalam hati saya berharap ada pemain yang mundur sehingga saya bisa dapat tiket kualifikasi. Sempat pasrah karena saya waiting list keenam, agak kecil kansnya,” kata pemain kelahiran Cimahi, 20 Oktober 1996.
“Hari latihan kan hari Minggu, jadwal saya ke gereja. Jadi di gereja saya berdoa semoga saya mendapat kesempatan untuk bermain. Ternyata doa saya terkabul, bahkan hasilnya lebih baik, saya bisa lolos ke babak utama,” tambah peraih medali perunggu Youth Olympic Games 2014.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul " Anthony Ginting dan Berkah Doa di Gereja",